Dosen FISIP Unimal Berdayakan Karang Taruna Gampong Padang Sakti

Selasa, 15 November 2022 22:25
Penyerahan seragam dan perangkat olahraga untuk karang taruna Gampong Padang Sakti Kecamatan Muara Satu Kota Lhokseumawe pada Kamis 27 Oktober 2022. (Foto: Ist/WartaAceh.com)

LHOKSEUMAWE – Dosen Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Malikussaleh (Unimal) mengadakan pengabdian bersama pemuda yang tergabung dalam karang taruna Gampong Padang Sakti Kecamatan Muara Satu, Lhokseumawe, Kamis (27/10/2022).

Ketua tim pengabdian Subhani SSos MSi mengatakan kegiatan tersebut merupakan bagian dari tridharma perguruan tinggi yang wajib diimplentasikan akademisi perguruan tinggi.

“Lewat pengabdian ini kami menyumbang seragam olahraga, bola kaki dan bola futsal kepada pengurus karang taruna,” terang Subhani.

Selanjutnya dia mengutarakan kegiatan sepertinya ini akan dilaksanakan secara berkelanjutan di desa-desa binaan Unimal. Selain itu juga diharapkan dapat menumbuhkan penguatan antara kampus dan pemuda Padang Sakti.

“Cara pengabdian tidak mesti terikat dengan pembiayaan tapi idealnya apa yang dilakukan sebagai wadah mempererat silaturahim antara kampus dan masyarakat lingkungan Unimal,” tambah Subhani.

Pengabdian dengan tema ‘Pemberdayaan Karang Taruna dan Hibah Sarana Pendukung Kegiatan Pemuda’ dilakukan oleh Subhani SSos MSi selaku ketua, dengan dan anggota Dr M Nazaruddin SS MSi, Dr Cut Sukmawati SE MSi, Rizki Yunanda SSos MSi, Awaluddin SIKom MIkom serta dua mahasiswa yaitu Huzaifah dan Nurul Miftahul Jannah Saragih.[ds]

 

Berita Terkait